Soal Kedokteran

Jadwal Pendaftaran dan Seleksi Kedokteran UNRAM Tahun Akademik 2019/2020

Fakultas Kedokteran Universitas Mataram (FK Unram) pada mulanya berawal dari sebuah program studi (prodi), yaitu Program Studi Pendidikan Dokter (PSPD) yang berdiri pada tanggal 18 Juni 2003. Program studi ini berkembang menjadi fakultas pada tanggal 25 Agustus 2007.

Fakultas Kedokteran Universitas Mataram merupakan satu-satunya fakultas kedokteran negeri di Provinsi Nusa Tenggara Barat dan telah terakreditasi B oleh BAN-PT. Pada masa awal berdirinya, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana berperan penting dalam mengembangkan pendidikan kedokteran di Fakultas Kedokteran Universitas Mataram.

Kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana Bali terus berlanjut hingga saat ini. Kerjasama dengan institusi lain, baik di dalam maupun di luar negeri, terus dikembangkan sebagai bagian dari upaya fakultas untuk meningkatkan kemampuan di berbagai bidang kedokteran dan pendidikan kedokteran.

Keterangan Gambar: Civitas Academica Fakultas Kedokteran UNRAM

Dewasa ini, lulusan FK Unram telah mencapai 400 orang dan telah terserap bekerja di berbagai intistusi baik pemerintah maupun swasta, tersebar diberbagai kabupaten di propinsi NTB dan berbagai propinsi di Indonesia serta telah banyak yang melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi seperti spesialis, S-2 dan S-3. Dokter lulusan FK Unram diharapkan dapat berperan dalam mewujudkan cita-cita pembangunan kesehatan nasional, dengan keunggulan dalam bidang kedokteran kepulauan, serta mampu berdaya saing internasional melalui pelayanan kepada pasien, penelitian dan pendidikan.

Sebagai Fakultas Kedokteran yang cukup kredibel, FK Unram telah mampu memangkan berbagai hibah, baik secara personal oleh mahasiswa dan dosen maupun secara institusional. Hibah yang pernah diraih antara lain hibah HPEQ dari tahun 2011-2013. Pada tahun 2017 ini FK Unram juga berhasil meraih hibah SHERA yang berkerjasama dengan berbagai Fakultas Kedokteran terkemuka di Indonesia seperti Universitas Padjadjaran, dan juga dengan Fakultas Kedokteran terkemuka di luar Negeri seperti Universitas Colorado di Amerika Serikat.

Proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) di Universitas Mataram (UNRAM) tidak hanya yang bersifat Nasional seperti SNMPTN dan SBMPTN, UNRAM juga menggelar seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru yang bersifat mandiri yang bernama Seleksi Mandiri UNRAM.

Keterangan Gambar: Gedung Fakultas Kedokteran UNRAM yang megah

Dari berbagai jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) di Universitas Mataram, kami berikan informasi Pendaftaran dan Seleksi Kedokteran UNRAM Tahun Akademik 2019/2020. Untuk selengkapnya silakan para pengunjung memanfatkan informasi dalam bentuk Tabel Informasi di bawah ini :


Informasi Pendaftaran dan Seleksi Pendidikan Kedokteran UNRAM Tahun Akademik 2019/2020


No.Jalur Penerimaan PendaftaranSeleksi Pengumuman
1 Snmptn 2019 04 Februari – 14 Februari 2019 Pengisian dan Verifikasi PDSS :
04 Januari – 25 Januari 2019
23 Maret 2019
2 Sbmptn 2019 - SBMPTN UTBC sekitar April 2019,
- SBMPTN UTBK sekitar April 2019
Ujian tertulis (UTBC dan UTBK) :
sekitar Mei 2019.
sekitar Juli 2019
3 Seleksi Mandiri sekitar Juni - Juli 2019 sekitar Juli 2019 sekitar Juli 2019

Keterangan :

- Jadwal masih akan kami tambah lagi terkait beberapa Jadwal Pendaftaran Seleksi yang belum ditetapkan, terima kasih!

Keterangan Gambar: Alur PMB Mandiri UNRAM


Kami berharap informasi mengenai Seleksi Kedokteran Universitas Mataram (UNRAM) Tahun Akademik 2019/2020 ini dapat bermanfaat khususnya bagi para pelajar yang berminat meneruskan kuliah di Fakultas Kedokteran, Amin Yaa Alloh Yaa Robbal 'Alamin!

Sumber:
- unram.ac.id
- fk.ujiantulis.com

Post a Comment

0 Comments